Walikota Metro Puji Pusat Penelitian Stem Cell dan Kanker Karya Anak Metro

Metro — Walikota Metro Dr. dr. Wahdi, Sp.OG (K), S.H, M.H memberikan pujian luar biasa ketika mengunjungi pusat penelitian Stem Cell dan Kanker atau SCCR (Stem Cell and Cancer Research) Centre di Gunung Pati Kabupaten Semarang, Jawa Tengah, Sabtu (8/2/2024). Stem Cell sendiri adalah inovasi teknologi dalam bidang medis dengan metode menggantikan sel yang rusak akibat penyakit, seperti kanker, stroke, diabetes, dan penyakit degeneratif hingga peremajaan kulit, sehingga penderita cepat dalam penyembuhannya. Dalam kunjungan ini, ia menyebut, Indonesia harus bangga dengan karya anak bangsa ini, karena ini adalah karya berkelas…

Loading

Read More

Gelar Musrenbang di Kelurahan Hadimulyo Barat, Sekda Metro Ajak Masyarakat Turut Serta pada Pembangunan

Metro — Kelurahan Hadimulyo Barat, Kecamatan Metro Pusat, menggelar kegiatan Musrenbang (musyawarah rencana pembangunan) dengan mengusung tema Pembangunan yang Inklusif dan Berkelanjutan. Kegiatan ini berlangsung di Aula Kelurahan Hadimulyo Barat, Jumat (07/02/2025). Dalam acara tersebut, dihadiri oleh Sekda Kota Metro, Kepala OPD, Camat Metro Pusat, beserta pamong desa, dan warga setempat. Sekda Kota Metro, Bangkit Haryo Utomo dalam sambutannya mengajak semua lapisan masyarakat bersama sama membangun dan turut berpartisipasi demi kemajuan di kelurahan Hadimulyo Barat. “Bapak/ibu sekalian, pembangunan akan berjalan dengan lancar, apabila didukung oleh SDM yang berkualitas dan memadai,”…

Loading

Read More

Wakil Walikota Metro Beri Arahan pada Musrenbang di Kelurahan Hadimulyo Timur

Metro — Wakil Walikota Metro, Qomaru Zaman memberikan arahan secara langsung pada Musyawarah Perencanaan Pembangunan (Musrenbang) Kelurahan Tahun 2025. Acara berlangsung di Aula Kelurahan Hadimulyo Timur, Metro Pusat, Kamis (06/02/2025). Qomaru dalam sambutannya berharap pembangunan prioritas yang diusulkan merupakan kebutuhan masyarakat, dengan melihat potensi dan disesuaikan pada dana yang telah ada. “Proses pembanguan investasi terbesar adalah sumber daya manusia dan didukung oleh sarana dan prasarana, maka kelurahan sebagai ujung tombak yang dekat dengan masyarakat dapat melihat langsung dengan tidak melupakan pentingnya silaturahmi,” terang Qomaru Tambahnya, Qomaru menilai menjaga silaturahmi kepada…

Loading

Read More

Musrenbang Yosomulyo, Walikota Metro Targetkan Beberapa Capaian

Metro — Pemerintah Kota (Pemkot) Metro kembali menggelar Musyawarah Perencanaan Pembangunan (Musrenbang) kali ini oleh Kelurahan Yosomulyo, Rabu (05/02/2025) bertempat di aula setempat. Tema yang diambil untuk Musrenbang tahun 2025 ini yaitu Penguatan Infrastruktur untuk pembangunan yang inklusif dan berkelanjutan Tema ini dipilih untuk memperkuat komitmen Pemerintah Kota Metro dalam mewujudkan pembangunan yang berkelanjutan dan inklusif. Acara ini dihadiri oleh Walikota Metro, Wakil Walikota Metro, Sekertaris Daerah, para Staf Ahli, para Asisten, para Kepala OPD Camat Metro Pusat, Lurah Yosomulyo, serta perwakilan dari berbagai organisasi masyarakat dan lembaga pemerintahan. Walikota…

Loading

Read More

Wakil Walikota Metro Berharap Musrenbang di Kelurahan Metro Berikan Pemahaman ke Masyarakat

Metro — Kelurahan Metro, Kecamatan Metro Pusat, menggelar Musyawarah Perencanaan Pembangunan (Musrenbang) tingkat kelurahan yang berlangsung di Aula Kelurahan Metro pada Rabu (05/02/2025). Dalam sambutannya, Wakil Wali Kota Metro, Qomaru Zaman, menegaskan pentingnya Musrenbang sebagai wadah untuk memberikan pemahaman kepada masyarakat mengenai proses pembangunan yang berlangsung setiap tahun. “Saya berharap, melalui Musrenbang ini dapat memberikan pemahaman kepada masyarakat tentang pembangunan setiap tahun. Masyarakat harus paham di mana pembangunan berlangsung agar tidak ada lagi polemik yang tidak penting,” ujarnya. Qomaru juga menambahkan bahwa Pemerintah Kota (Pemkot) Metro tidak hanya sekadar membangun…

Loading

Read More

Wahdi Berharap Gedung Kelurahan Purwosari Dapat Segera Direnovasi

Metro — Pemerintah Kota ( pemkot) Metro adakan Musyawarah Perencanaan Pembangunan (Musrenbang) tingkat kelurahan 2025 di kelurahan Purwosari kecamatan Metro Utara , kegiatan berlangsung di aula Kelurahan setempat, Senin (03/02/2025). Walikota Metro Wahdi kepada awak media mengatakan keluhan dan usulan di musrembang tetap terfokuskan pada permintaan untuk gedung Kelurahan agar segera di perbaiki. “Seperti biasa yang menjadi keluhan adalah kondisi gedung Kelurahan di mana terdapat 22 kelurahan di kota Metro yang baru terbangun 4 Kelurahan , walaupun sebagian besar cukup baik namun ada tiga yang masanya harus direnovasi. Maka kami…

Loading

Read More

Pemkot Metro Gelar Musrenbang di Kelurahan Banjarsari, Ini Kata Walikota

Metro — Pemerintah Kota Metro kembali menggelar Musyawarah Perencanaan Pembangunan (Musrenbang) kali ini oleh Kelurahan Banjar Sari Metro Utara, Senin (03/02/2025) bertempat di aula setempat. Dengan mengangkat tema, Penguatan Infrastruktur untuk Pembangunan yang Inklusif dan Berkelanjutan. Tema ini dipilih untuk memperkuat komitmen Pemerintah Kota Metro dalam mewujudkan pembangunan yang inklusif dan berkelanjutan. Acara ini dihadiri oleh berbagai elemen masyarakat, termasuk tokoh pembangunan, tokoh pemuda, tokoh perempuan, forum anak, serta perwakilan dari kelompok disabilitas. Wali Kota Metro, Wahdi Sirajuddin, dalam sambutannya menegaskan bahwa Musrenbang kali ini tidak hanya menjadi forum aspirasi,…

Loading

Read More

Wali Kota Metro Buka Musrenbang di Kelurahan Iringmulyo Metro Timur

Metro — Kelurahan Iringmulyo, mengadakan acara Musrenbang dengan tema Penguatan Insfratruktur yang Inklusif dan Berkelanjutan, di aula Kecamatan Metro Timur, Jumat (31/01/2025). Acara tersebut dihadiri oleh Walikota Metro, Sekda, Lurah dan Camat beserta kepala OPD se-Kota metro. Lurah Iringmulyo Yulina Sari, S.Mn dalam sambutannya, menjelaskan dan memaparkan realisasi pendapatan pajak bumi dan bangunan (PBB), dengan jumlah pokok sebesar Rp. 520.365.271 dan yang sudah terealisasikan Rp. 372.127.285 (71,51%) realisasi piutang Rp. 53.299.239 untuk jumlah tunggakan Rp. 148.236.985. Ia pun mengungkapkan bahwa ada beberapa kendala dalam teknis pencapaian PBB Tahun 2024 antara…

Loading

Read More

Pemkot Metro Kembali Gelar Musrenbang di Kelurahan Yosodadi, Ini Pembahasannya

Metro — Pemerintah Kota (Pemkot) Metro kembali menggelar Musyawarah Perencanaan Pembangunan (Musrenbang) kali ini oleh Kelurahan Yosodadi Metro Timur, Kamis (30/01/2025) bertempat di aula setempat. Dengan mengangkat tema, Penguatan Infrastruktur untuk Pembangunan yang Inklusif dan Berkelanjutan. Tema ini dipilih untuk memperkuat komitmen Pemerintah Kota Metro dalam mewujudkan pembangunan yang berkelanjutan dan inklusif. Acara ini dihadiri oleh Walikota Metro, Wakil Walikota Metro, Sekertaris Daerah, para Staf Ahli, para Asisten, para Kepala OPD Camat Metro Timur, Lurah Yosodadi, serta perwakilan dari berbagai organisasi masyarakat dan lembaga pemerintahan. Dalam sambutannya, Walikota Metro, Wahdi…

Loading

Read More

Wali Kota Metro Beri Arahan pada Musrenbang di Kelurahan Yosorejo

Metro — Walikota Metro Wahdi memberikan arahan secara langsung pada Musyawarah Perencanaan Pembangunan (Musrenbang) Kelurahan Tahun 2025. Dengan tema “Penguatan infrastruktur untuk pembangunan yang inklusif dan berkelanjutan ”, berlangsung di Aula Kelurahan Yosorejo, Metro Timur, Kamis (30/1/2022). Lurah Yosorejo Budi Maryanto, menyampaikan pokok pendapatan PBB di tahun 2024 sebanyak Rp. 328.647.017, dengan realisasi Rp. 266.045.757 persentase realisasi 80,95% dengan adanya beberapa kendala. “Pokok-pokok permasalahan yang terjadi adalah wajib pajak yang tidak selalu ada ditempat, selalu menunggu jadwal jatuh tempo, dan kurang memahami pentingnya membayar pajak,” jelasnya. Selain itu, Budi Maryanto…

Loading

Read More