Dinkes Metro Adakan Puncak Peringatan HKN ke 59

Dinkes Metro Adakan Puncak Peringatan HKN ke 59

Metro — Dinas Kesehatan Kota Metro mengadakan rangkaian puncak acara Peringatan Hari Kesehatan Nasional (HKN) ke-59. Acara yang berlangsung di Taman Merdeka Kota Metro, pada Minggu (12/11/2023).

Walikota Metro Wahdi Sirajjudin mengatakan bahwa, setiap tanggal 12 November diperingati sebagai Hari Kesehatan Nasional (HKN).

“Peringatan Hari Kesehatan Nasional (HKN) ke 59 dengan tema Transformasi Kesehatan Untuk Indonesia Maju di Kota Metro saya melihat bahwa ekosistemnya sudah terbentuk dengan baik mulai dari Dinas Kesehatan, OPD- OPD, Forkopimda, Rumah Sakit Pemerintah/Swasta dan seluruh Puskesmas se-Kota Metro,” ucap Wahdi.

Menurut Wahdi, Membangun sebuah kota tentu itu tidak bisa dilakukan oleh Pemerintah sendiri, sangat diperlukan kolaborasi bersama.

“Keberhasilan transformasi kesehatan yang dilakukan oleh Kementerian kesehatan dengan berkolaborasi dan melibatkan berbagai pihak terkait yang bertujuan meningkatkan dan mendorong masyarakat untuk hidup lebih sehat agar lebih produktif sehingga dapat menggerakkan roda perekonomian yang akan menjadikan Indonesia menjadi lebih maju,” ujar Wahdi

Wahdi berpesan, di Hari Kesehatan Nasional (HKN) ke 59 khususnya untuk tenaga kesehatan (nakes) dapat meningkatkan pelayanan di masyarakat.

“Tentunya saya mengucapkan terima kasih untuk tenaga kesehatan, kepada tenaga kesehatan yang sudah bekerja dengan baik tingkatkan tanggung jawab sebagai pelayan. Pertama, Civil service nya diperbaiki. Kedua, kreativitas dan inovatif ditingkatkan lagi. Ketiga, Belajar, terus tingkatkan keilmuan,” tambah Wahdi.

Sementara itu, Kepala Dinas Kesehatan Kota Metro, Eko Hendro Saputra mengatakan bahwa, dalam rangka memperingati Hari Kesehatan Nasional (HKN) ke 59 telah dilaksanakan berbagai rangkaian kegiatan penyuluhan Tuberkulosis (TBC), Pemeriksaan IVA dan USG, Pelayanan Screening THT, dan Jalan Sehat.

“Jadi hari ini puncak peringatan Hari Kesehatan Nasional (HKN) ke 59 telah dilaksanakan rangkaian kegiatan diantaranya Penyuluhan Tuberkulosis (TBC), Pemeriksaan IVA dan USG, Pelayanan Screening THT, dan Jalan Sehat bersama tenaga kesehatan,” ucap Eko.

Menurutnya, Peringatan Hari Kesehatan Nasional (HKN) ke 59 diharapkan dapat menyatukan visi dan misi Kota Metro dalam mewujudkan Kota Metro Berpendidikan, Sehat, Sejahtera, dan Berbudaya.

“Mudah-mudahan Peringatan Hari Kesehatan Nasional (HKN) ke 59 kedepan dapat menyatukan visi dan misi dan menyatukan langkah. Sehingga Kota Metro dapat tercapai dalam mewujudkan visi Kota Metro yaitu Kota Berpendidikan, Sehat, Sejahtera dan Berbudaya. Sedangkan, untuk misi yang kedua sehat jasmani, rohani dan sosial itu yang harus didukung oleh sumber daya manusia (SDM) Kesehatan,” ujarnya.

Dia menambahkan, Peringatan Hari Kesehatan (HKN) ke- 59 mengangkat tema “Transformasi Kesehatan Untuk Mewujudkan Indonesia Maju” terdapat 6 pilar.

“Ada 6 pilar yang harus kita perkuat dalam menuju transformasi kesehatan untuk mewujudkan Indonesia maju diantaranya ; Transformasi Layanan Primer, Transformasi Layanan Rujukan, Sistem Ketahanan Kesehatan, Sistem Pembiayaan Kesehatan, SDM Kesehatan, dan Teknologi Kesehatan,” pungkasnya. (fg)

Loading

Redaksi
Author: Redaksi

Related posts

Leave a Comment