Peduli Bayi Kelainan Jantung dan Gagal Hati, Kasat Reskrim Polres Tanggamus Kirimkan Bantuan Sosial

LENSANAGA.ID-Kota Agung – Sebagai bentuk kepedulian terhadap sesama, Polres Tanggamus melalui Kasat Reskrim AKP Edi Qorinas, SH memberikan bantuan kepada seorang balita yang mengalami kelainan jantung dan gagal hati.

Bantuan diserahkan Kasat Reskrim kepada Mardiyanti selaku ibu dari Ananda Aisyah Rizkia yang sedang berada di RSUD Batin Mangunang Kota Agung melalui seorang perwakilannya, Kamis (26/11/20).

Menurut Kasat Reskrim AKP Edi Qorinas, pihaknya mendapatkan informasi adanya bayi yang mengalami gangguan jantung dan gagal hati, awal berniat akan berkunjung menyampaikan sumbangsih untuk pengobatan Ananda tersebut.

“Malam tadi kami mendapatkan informasi adanya seorang balita yang mengidap penyakit gagal hati, namun karena sesuatu hal sehingga bantuan diserahkan melalui perwakilan untuk disampaikan ke keluarganya,” kata AKP Edi Qorinas.

Kasat berharap atas sedikit rezeki yang disampaikan dapat membantu meringankan biaya pengobatan bayi Ananda yang saat ini sedang berjuang dalam perawatan medis.

“Ya jangan dilihat dari besar kecilnya, tapi ini bentuk rasa kepedulian kami terhadap sesama,” tandasnya.

Sementara itu, saat ditemui langsung diruangan anak, kondisi Ananda nampak memperihatinkan dengan sekujur tubuh yang menguning, hal itu sangat membuat iba saat melihatnya.

Atas bantuan tersebut, Ilhamudin orang tua dari Ananda mengucapkan banyak terimakasih atas bantuan Polres Tanggamus serta sejumlah pihak yang telah peduli kepada putri ketiganya itu.

“Semoga ini menjadi ladang pahala dan rezeki pak kasat dan semua yang peduli dilipatgandakan oleh Allah SWT,” ucap Ilhamudin. (red/doli)

Loading

Redaksi
Author: Redaksi

Related posts

Leave a Comment