LENSANAGA.ID-Makassar — Setelah berkunjung di Redaksi Harian Rakyat Sulsel Kabid Humas Polda Sulsel Kombes Pol E.. Zulpan, S.I.K.,M.Si. lanjut ke kantor RRI Makasar untuk bersilaturahmi dengan Kepala LPP RRI Indonesia) di Jalan Riburane, Kamis (21/01/2021).
Dalam silahturahmi tersebut Kabid Humas didampingi Kasubbid PID AKBP Drs. Muh. Siswa dan Kasubbid Penmas Kompol Muh. Arsyad.S.Sos. MH
Sesampainya di RRI Kabid Humas Kombes Pol. E. Zulpan S.I.K., M. Si diterima oleh Kepala LPP RRI Makasar Moh.Lahar Rudiyarso, S.Sos, M.Ap, Kabid Pemberitaan Andi Asman , S.Sos dan staf Pengembangan berita Sirajuddin diruang kerjanya.
Kabid Humas menyampaikan ucapan terima kasih atas penerimaannya di RRI Makassar,
sebagai orang baru di Polda Sulsel yang menjabat Kabid Humas menggantikan Kombes Pol Ibrahim Tompo.
Dalam silahturahmi tersebut Kabid Humas menyampaikan bahwa baru- baru ini Polda Sulsel mengirim 3 Kompi Brimob untuk membantu Basarnas, TNI yang betugas menyelamatkan masyarakat yg terkena gempa bumi di Sulbar.
“Kami juga menyalurkan sambako dan mengirimkan tim medis untuk membantu pemulihan kesehatan disana,” ungkap Kabid Humas.
“Sebelumnya Gubernur, Pangdam, dan Kapolda telah mengunjungi tempat yang terkena gempa di Sulbar, tentu dengan kerja sama RRI semua informasi bisa sampai kepada masyarakat Indonesia,
RRI ini luar biasa jangkauannya seluruh indonesia,”ucap Kabid Humas”.
Moh. Lahar Rudiyarso, S.Sos.M.Ap Kepala LPP RRI Makassar menyampaikan bahwa RRI menjangkau Seluruh Indonesia dan malaksanakan beberapa program siaran.
“Dalam Program ini Kabid humas bisa mengisi salah satu program untuk menyampaikan informasi kepada masyarakat,”kata Kepala LPP RRI.(red/udi)